Kuliner Solo

Post ini ada karena pertanyaan Formspring temen Twitter saya. Karena waktu itu saya sendiri bingung jawab pertanyaannya (yang disuruh ngerekomendasikan lima macam kuliner Solo tapi saya cuma mau sebutin tiga), saya putuskan untuk masukin jawabannya di blog.

Review sedikit tentang kuliner-kuliner yang harus dicoba waktu teman-teman mampir ke Solo. Atau mungkin bagi temen-temen yang asli Solo tapi belum tau, silakan dibaca (: 

  • Gladag Langen Bogan (Galabo)

Gladag Langen Bogan (disingkat dengan Galabo) terletak di sebelah timur bundaran Gladag. Galabo ini sebenarnya adalah jalan umum, baru beroperasi setelah pukul 5 sore hari sampai 12 malam. Konsep Galabo sendiri meniru Kya Kya di Surabaya atau Warung Semawis di Semarang yang menutup jalan umum di malam hari untuk tempat kuliner.

Di pinggir jalan adalah tempat kios pedangang makanan. Di jalan umum (yang sudah ditutup) adalah tempat kursi dan meja untuk pembeli. Pada akhir minggu biasanya Galabo ramai sekali. Namun, tak perlu khawatir karena pedagang biasanya juga menyediakan tikar sehingga kita bisa lesehan. 

Makanan yang ditawarkan tidak hanya makanan tradisional seperti Bakmi Toprak Yu Nani, Tengkleng Pasar Klewer, Sate Kere Yu Rebi, namun juga makanan seperti steak, kebab, nasi kabulli, dan seafood.

  • Serabi Notosuman


Serabi adalah semacam pancake yang terbuat dari tepung beras, gula, garam, santan, dan daun pandan sebagai pewangi. Di daerah Notosuman serabi yang dijual hanya dua macam, yaitu serabi cokelat dan polos (tanpa topping). Serabi cokelat dijual dengan harga Rp 1.800, 00 dan serabi polos Rp 1.600,00.

  • Shi Jack


Shi Jack adalah warung yang menjual susu murni. Warung ini dinbuka pada tahun 1986 dan telah mengukuhkan diri sebagai pioneer warung susu murni di Kota Bengawan. 

Mereka membuktikan bahwa mereka memang beda dengan tag-line yang berbunyi "Kami Memang Beda". Nama menu di warung ini menarik perhatian. Pesan saja Sukatman, maka teman-teman akan disuguhi dengan Susu Coklat Manis. Atau pesan Tante Susy, maka teman-teman akan disuguhi dengan Susu Sirup Tanpa Telor. Selain cara penamaan menu yang berbeda, Shi Jack juga akan menyuguhi kita dengan atraksi juggling dan bartender bar.

Menu andalan Shi Jack adalah makanan sedehana roti bakar dan pisang owol (pisang goreng tepung kemudian dibakar dibei keju dan kelapa) seharga @ Rp 2.500,00. Makanan lain yang dijual adalah makanan yang juga bisa ditemui di wedangan seperti nasi bandeng, gorengan, dan sate-satean dengan harga rata-rata Rp 1.000,00 - Rp 1.500,00.

Pusat Susu Murni Shi Jack ada di Jl. Kapt. Mulyadi (depan Benteng Vastenberg) dengan 12 cabang seperti di Galabo, Jl. Yos Sudarso, Jl, Veteran No 42 (Gading), dan masih banyak lagi. Warung Shi Jack buka mulai pukul 17.00 sampai 02.00.

  • Jajanan di Pasar Gede


Pasar Gede adalah pasar tradisional tertua di Solo. Di Pasar Gede terdapat berbagai macam jajanan yang bisa teman-teman coba. Seperti es dawet, gempol pleret, lenjongan, dan cabuk rambak.


Es dawet biasanya bisa berisi telasih, jenang sumsum, ketan hitam, dan tape ketan. Lenjongan adalah jajanan pasar komplit terdiri dari klepon, gethuk, cenil, gendar, tiwul, dll. Di atasnya ditaburi parutan kelapa dan gula (bisa gula halus atau gula jawa yang sudah dicairkan). Lenjongan lengkap bisa dibeli dengan harga Rp 3.000,00. Cabuk rambak adalah makanan khas Solo, yaitu ketupat yang diiris tipis kemudian diberi sambal yang terbuat dari kelapa parut, kemiri, wijen, daun jeruk, dan lombok.


Untuk kuliner yang lebih lengkap silakan kunjungi Dolan ke Solo.

12 komentar :

  1. It is not pleasant to you?

    BalasHapus
  2. Hello, you site is very funny he told me to cheer up .. Merry Christmas.

    BalasHapus
  3. Merry Christmas and Happy New Year, may all your wishes come true!

    BalasHapus
  4. Merry Christmas and Happy New Year, may all your wishes come true!

    BalasHapus
  5. Merry Christmas! Let the new year will bring a lot of money

    BalasHapus
  6. Good sait, its very interesting//

    BalasHapus
  7. Interesting for me//
    /

    BalasHapus
  8. Mm, its fantastic-/

    BalasHapus
  9. Good article. Thank you.
    http://orderdiazepam.atblogs.org/2011/01/12/full-information-dalmane/

    BalasHapus
  10. kiev escort girls ))

    BalasHapus
  11. Good article. Thank you.
    http://buyzolpidem-zolpidem.blogspot.com/2011/01/buy-veronal.html

    BalasHapus

Hello there! Thanks for dropping by and commenting. I read every comment I receive and try and answer them all as long as they are appropiate (spam, rude language, or other content unrelated to the post will be deleted).
Have a nice day!

Pingkan